Cerita Wayang Golek Live Prabu Wijarnaka
Pengujian kualitas tape deck bigband Polytron BB 632K hasil dari restorasi pada konten sebelumnya, dengan menggunakan kaset pita audio hasil rekaman sekitar tahun 2004 di Kampung Cikadu Manyeti Dawuan Kabupaten Subang.
Diceritakan di sebuah negara siluman yang bernama negara Sela Bintara, keraton negara ini berada di sebuah goa. Dipimpin oleh seorang raja yang bernama Prabu Wijarnaka dan patih Kala Gundu. Disuatu kesempatan sang raja Prabu Wijarnaka mengumpulkan seluruh aparatur negara termasuk patih dan senopati. Dalam pertemuan tersebut Prabu Wijarnaka menanyakan tentang kondisi negara dan kesejahteraan masyarakatnya kepada seluruh yang berwenang dan diberi tugas oleh raja.
Ternyata dalam obrolan tersebut sang patih Kala Gundu membandingkan dengan negara Astina dan Amarta. Dimana negara Amarta lebih maju dan memiliki masyarakat yang jauh lebih baik dibandingkan dengan negara Astina apalagi dengan dengan negara mereka. Usut punya usut negara Amarta memiliki rahasia yang tersembunyi, sebuah pusaka lambang negara Layang Jamus Kalimusada.